Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Lazismu Bagi 44.290 Paket Kado Ramadhan ke Fakir Miskin hingga Tukang Gali Kubur

Kado Ramadhan ada yang berupa paket sembako, uang tunai, dan bantuan lain sesuai kebutuhan penerima manfaat.
Program Berbagi Ramadhan Lazismu./Istimewa
Program Berbagi Ramadhan Lazismu./Istimewa

Bisnis.com, JAKARTA - Lazismu Pimpinan Pusat Muhammadiyah, beserta  Lazismu wilayah dan daerah se-Indonesia menggelar beberapa kegiatan yang dikemas dalam Program Kado Ramadhan pada Ramadan 1442 H ini.

Di antaranya Sebar Takjil, Santunan Yatim, Santunan Lansia, Santunan Mualaf, Bakti Guru, Lebaran Mengabdi, Paket Sembako, Dai Mengabdi, Penyaluran Zakat, dan Penyaluran Fidyah.

Total keseluruhan paket yang dibagikan secara nasional mencapai 44.290 paket, tersebar di 21 provinsi di seluruh Indonesia. Kado Ramadhan disalurkan kepada penerima manfaat sepanjang bulan Ramadan.

Kado Ramadhan ada yang berupa paket sembako, uang tunai, dan bantuan lain sesuai kebutuhan penerima manfaat. Kemudian dibagikan ke fakir miskin, anak yatim, panti asuhan, guru honorer, tenaga medis, narapidana di lapas, hingga tukang gali kubur.

Direktur Utama Lazismu Pimpinan Pusat Muhammadiyah Muhammad Sabeth Abilawa menjelaskan bahwa pihaknya juga akan membagikan paket sembako ke tukang gali kubur di sekitar Jabodetabek.

"Nanti kita akan bagikan kado lebaran ke penggali makam, karena jarang ada yang peduli. Apalagi dalam pandemi Covid-18 ini secara intensitas pekerjaan mereka meningkat. Profesi ini jarang mendapatkan perhatian. Di mana orang-orang mulai rajin bersedekah, tapi ada satu lapisan yang terlupakan," ujar Muhammad Sabeth, dalam keterangan tertulis, Senin (10/5/2021).

Salah satu pihak yang mendukung program Kado Ramadhan adalah Alfamidi. Kado Ramadhan di Jabodetabek dibantu oleh Alfamidi melalui kerja sama donasi konsumen.

Sabeth Abilawa berharap program yang rutin dilakukan ini dapat menggembirakan masyarakat yang tidak mampu. 

"Agar ada stok kebutuhan pokok di dapur mereka, terutama menjelang Lebaran," tambahnya.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper