Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Pemkot Semarang Juara Pertama TPID Jawa Tengah

Pemkot Semarang meraih juara 1 kategori TPID Kabupaten/Kota Wilayah Indeks Harga Konsumen Terbaik dalam kegiatan Jateng Inspiring Economic Effort Awards 2024.
Pemerintah Provinsi Jawa Tengah memberikan penghargaan kepada Pemerintah Kota Semarang karena dinilai mampu mengendalikan laju inflasi. /Foto: Istimewa
Pemerintah Provinsi Jawa Tengah memberikan penghargaan kepada Pemerintah Kota Semarang karena dinilai mampu mengendalikan laju inflasi. /Foto: Istimewa

Bisnis.com, SEMARANG — Pemerintah Provinsi Jawa Tengah memberikan penghargaan kepada Pemerintah Kota Semarang karena dinilai mampu mengendalikan laju inflasi. Pemkot Semarang meraih juara 1 kategori TPID Kabupaten/Kota Wilayah Indeks Harga Konsumen (IHK) Terbaik dalam kegiatan Jateng Inspiring Economic Effort Awards 2024.

Penghargaan diserahkan oleh Sekretaris Daerah Provinsi Jawa Tengah, Sumarno, kepada Plt. Asisten Administrasi Umum Sekda Kota Semarang Kartika Hedi Aji yang hadir mewakili Wali Kota Semarang Hevearita Gunaryanti Rahayu.

"Kami mengapresiasi kinerja teman-teman, utamanya dari kabupaten dan kota, yang mengendalikan inflasi di Jateng. Karena inflasi ini tidak mungkin hanya dilakukan Pemprov sendiri atau kabupaten/kota sendiri, butuh kolaborasi dari semuanya,” ujar Sumarno dalam siaran pers, Minggu  (3/11/2024).

Adapun kategori penghargaan yang diberikan antara lain kategori Insan Perintis Jateng, kategori PT BPR-BKK dengan Kinerja Keuangan Terbaik, kategori TPID Kabupaten/Kota Wilayah Indeks Perkembangan Harga (IPH) Terbaik, dan Kategori TPID Kabupaten/Kota Wilayah IHK Terbaik.

Wali Kota Semarang Hevearita Gunaryanti Rahayu menyampaikan apresiasi kepada Organisasi Perangkat Daerah (OPD) dan masyarakat Kota Semarang yang telah mendukung beragam program pengendalian inflasi.

"Tentunya penghargaan ini menjadi suntikan semangat kami untuk terus melanjutkan upaya-upaya guna mengendalikan inflasi lewat program-program ketahanan pangan," ujar Hevearita.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper