Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

250 Moped Beam Standby 24 Jam Layani Pelancong Kota Semarang

Layanan Beam Rover dapat di akses di Simpang Lima, Jalan Pandanaran, Jalan Gajah Mada, Jalan Pemuda, dan Jalan Mayjen Sutoyo.
Pengguna Beam Rover tengah memindai QR Code sebelum mengendarai moped listrik./Istimewa-Beam Indonesia
Pengguna Beam Rover tengah memindai QR Code sebelum mengendarai moped listrik./Istimewa-Beam Indonesia

Bisnis.com, SEMARANG - Di beberapa ruas jalan di pusat Kota Semarang kini berderet sepeda motor listrik berwarna ungu. Armada itu adalah moped milik Beam Indonesia yang disewakan kepada masyarakat umum sejak September 2022 lalu.

"Masyarakat yang ingin menggunakan armada Beam Rover akan dikenakan biaya Rp1.750 untuk mengakses dan setiap menit akan dikenakan biaya Rp700," jelas Ady Muzadi, Country Head Beam Indonesia, pada Kamis (27/10/2022).

Ady menjelaskan bahwa armada Beam Rover itu tersedia dan dapat diakses setiap hari selama 24 jam. Tiap armada juga dilengkapi dengan baterai tambahan dan dapat diganti. "Hal ini menunjukkan bahwa Beam akan memiliki efisiensi operasi yang maksimal dan armada yang tersedia secara konsisten di jalanan," tambahnya.

Moped itu tersebar di beberapa titik, seperti di Jalan Pandanaran, Jalan Gajah mada, Jalan Pemuda, dan Jalan Mayjen Sutoyo. Tak hanya di empat ruas jalan itu, Beam Rover juga tersedia di Simpang Lima. Adapun jumlah armada yang tersedia mencapai 250 unit.

"Kami memperkenalkan armada yang sederhana dan aman untuk diakses oleh masyarakat. Beam Rover juga dilengkapi dengan fitur komunikasi IoT (Internet of Things) yang dapat mengunggah status setiap kendaraan secara langsung," jelas Isabelle Neo, VP Public Affairs Beam Mobility Holdings dalam siaran persnya.

Isabelle menjelaskan bahwa Beam menerapkan sistem geofence yang bakal mendeteksi permasalahan yang dialami pengguna. Untuk menjaga keamanan dan kenyamanan, Beam juga membatasi kecepatan armada agar tak melebihi 250 KM/jam. "Fitur ini diharapkan dapat memberikan rasa aman dan nyaman bagi pengguna," katanya.

Untuk menyewa moped tersebut, pengguna bisa memindai Quick Response (QR) Code yang tertera di setiap armada. Setelah itu, pengguna bakal diarahkan ke aplikasi Beam untuk melakukan pembayaran dan diberi petunjuk penggunaan. Sebelum mulai berkendara, pengguna Beam diwajibkan untuk mengenakan helm keselamatan yang tersedia.

Sebagai informasi, Beam Mobility merupakan salah satu perusahaan penyedia mobilitas mikro di Asia Pasifik. Beam Rover sendiri merupakan armada yang khusus didesain sebagai sepeda listrik yang kokoh dan stabil demi menerjang berbagai medan jalan di perkotaan.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Sumber : Siaran Pers
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper